Tips : Memilih Tas Sesuai Aktivitas

Beragam cara bisa dilakukan untuk menjadi lebih percaya diri. Selain adanya dorongan dari dalam diri tentang kemampuan kita, penampilan juga menjadi salah satu yang dapat menunjang kepercayaan diri kita.

Penampilan yang baik dapat terlihat dari pemilihan fashion yang kita gunakan seperti kecocokan pakaian kita dengan aktivitas yang dilakukan. Namun, penampilan tak hanya berpusat pada pakaian saja. Aksesoris pendukung pun harus disesuaikan dengan aktivitas yang dilakukan. Seperti tas misalnya. Sama seperti pakaian olah raga (training) yang pastinya kurang cocok dipakai untuk pesta, tas pun punya masing-masing peruntukan untuk aktivitas yang lebih sesuai.

Tas memiliki beraneka ragam jenis yang dibuat dengan ukuran dan fungsi yang berbeda-beda. Tak hanya untuk menyimpan barang saja, penggunaan tas yang sesuai juga bisa membuat kita semakin bergaya dan menjadi semakin percaya diri. Nah, yuk kita lebih mengenal jenis tas terlebih dahulu agar bisa memilih tas yang sesuai dengan kebutuhan dan aktivitas kita.

  1. Backpack & Rucksack

    Rucksack – from : pexels.com

    Kedua jenis tas ini adalah sama-sama tas punggung, jenis tas yang paling umum digunakan. Perbedaan antara backpack dan rucksack adalah backpack menggunakan resleting sementara rucksack mengandalkan tali serut untuk membuka dan menutup bagian utama tas. Biasanya, jenis tas ini berukuran cukup besar sehingga umumnya digunakan untuk travelling, hiking, atau ke sekolah maupun kampus karena mampu menyimpan buku maupun laptop. Kini, model backpack juga tampil lebih simpel dan elegan untuk dapat digunakan sebagai tas kerja.


  2. Clutch

    Clutch – from : pexels.com

    Clucth adalah tas tangan kecil untuk wanita yang biasanya dibawa dengan cara digenggam. Clutch biasanya ukurannya tak terlalu besar, paling hanya cukup untuk handphone atau peralatan kecil lainnya. Umumnya clutch dipakai pada acara formal seperti ke pesta. Tapi bisa juga dipakai untuk hangout atau acara santai, tergantung desain dan modelnya. Walau dasarnya clutch tidak punya tali, kini banyak model clutch dengan tali kecil maupun tali panjang supaya bisa digantungkan di bahu layaknya tas sling bag.


  3. Messenger Bag & Sling Bag

    Sling bag – from : pexels.com

    Messenger Bag dan Sling Bag merupakan tas yang penggunaannya disampirkan di bahu atau dikenal juga dengan istilah tas selempang. Ā Messenger bag memiliki ukuran yang cukup besar dan lebar sehingga menjadi tas yang lebih multifungsi. Umumnya, messenger bag berbentuk kotak atau persegi panjang. Sabuk yang digunakan pun cenderung lebar. Ukuran messenger bag yang besar dapat digunakan untuk aktivitas ke kantor, kampus, atau sekolah. Namun, akan lebih baik jika tidak menggunakan messenger bag untuk membawa bawaan yang banyak dan berat, mengingat hanya 1 bahu yang menjadi penopangnya.

    Tas sling bag biasanya memiliki ukuran yang lebih kecil dari messenger bag. Tali yang digunakan juga tak lebar. Ukuran yang kecil biasanya hanya muat untuk membawa dompet atau handphone saja. Model sling bag biasanya simpel dan santai sehingga cocok untuk dibawa saat berpergian atau hangout bersama teman. Ada banyak bahan tas sling bag saat ini mulai dari cordura, kanvas, sampai kulit sintetis.


  4. Waist Bag
    Waist bag merupakan tas kecil yang umumnya dipakai di sekitar pinggul atau pinggang. Ukurannya tak besar namun cukup untuk menyimpan handphone, dompet, maupun kamera. Tas ini memang belakangan sedang ngetrend kembali namun penggunaannya tidak di pinggang melainkan diselempangkan di bahu sehingga mirip dengan tas sling bag. Waist bag bisa digunakan untuk acara-acara santai.


     

  5. Tote Bag

    Tote bag – from : pexels.com

    Tote bag atau tas jinjing adalah tas berukuran besar dengan bentuk simpel dan pegangan kecil namun masih bisa disampirkan di bahu. Tote bag kini marak digunakan sebagai pengganti tas plastik. Muatan tote bag memang cukup besar. Ada banyak jenis bahan yang digunakan untuk membuat tote bag, seperti canvas atau nilon. Karena diharapkan banyak orang beralih menggunakan tote bag daripada memakai kantong plastic, tote bag cocok juga digunakan sebagai tas untuk aktivitas belanja.


  6. Duffel Bag
    Tas duffel adalah tas berukuran besar dengan bentuk mirip silinder. Tas jenis ini dapat digunakan untuk traveling. Namun, kini umumnya duffel bag digunakan untuk aktivitas fitness atau olah raga. Dengan ukurannya yang besar, duffel bag bisa memuat sepatu, pakaian ganti, handuk, serta botol minuman. Duffel bag kini juga memiliki desain yang semakin santai dan trendi sehingga bisa juga digunakan untuk hangout atau aktivitas santai lainnya.

Nah, sudah kenal macam-macam jenis tas kan? Sekarang kita pun bisa menyesuaikan jenis tas yang akan kita pakai untuk aktivitas yang dilakukan. Karena tidak semua tas bisa digunakan dalam berbagai acara, maka jangan salah pilih atau bawa tas ya.

Padu Padan Busana Muslim Istimewa untuk Menghadiri Pesta

Undangan pesta kerap kali membuat kita kewalahan. Bukan hanya urusan waktu menghadiri pesta, kita pun dibuat kewalahan saat menyiapkan busana yang akan digunakan saat menghadiri pesta. Sebagai wanita muslimah yang berhijab, aku sering kali merasakan kegalauan ini.

Sebenarnya memilih busana muslim istimewa untuk pesta bukanlah masalah besar jika kita sudah memahami caranya. Tentunya, kita harus terus mencoba untuk memadu padan busana muslim yang dimiliki. Selain itu, tentunya informasi tentang mode terkini juga harus diikuti. Tak lupa, busana pesta juga harus dipilih sesuai dengan kebutuhan atau tema yang telah ditentukan.

Kali ini aku akan mencoba memberikan tips untuk memadu padankan busana muslim untuk menghadiri pesta. Berikut ulasannya :

 

  • Memilih Bahan Hijab yang Tepat

Tidak semua bahan hijab cocok digunakan untuk menghadiri undangan pesta. Alangkah lebih baik jika kita memprioritaskan hijab berbahan satin atau sutra. Karena kedua jenis bahan hijab tersebut terkesan mewah dan elegan. Hijab satin dan sutra terlihat berkilauan dan cocok dipadukan dengan aneka jenis busana muslim. Penampilan kita akan kelihatan berkelas bila menghadiri pesta dengan hijab satin atau sutra.

  • Menambahkan Aksesori pada Hijab

Kita dapat menambahkan aksesori pada hijab bila menghadiri pesta dengan hijab dan busana motif polos.

Ada bandana, kalung, tiara, dan anting hijab yang bisa kita pilih sesuai kebutuhan. Penampilan pun tak akan terkesan terlalu monoton bila kita pandai memadukan aksesori pada hijab.

 

  • Jangan Ragu Memakai Kaftan

Jika kita ingin tampil simpel sewaktu menghadiri pesta, kita bisa menggunakan kaftan sebagai busana andalan. Kaftan sangat cocok digunakan oleh wanita bertubuh besar atau wanita hamil. Variasi warna dan motif kaftan kini semakin menarik dan bisa dipilih sesuai selera. Banyak kaftan yang dilengkapi ornamen bordir yang terkesan sangat elegan. Menggunakan kaftan tanpa aksesori sudah lebih dari cukup untuk menyempurnakan penampilan kita.

  • Gamis Putih Selalu Bisa Diandalkan

Siapa bilang gamis putih kelihatan membosankan sebagai busana pesta. Justru saat ini banyak sekali produk gamis putih modern yang beredar di pasaran. Varian motif dan model gamis putih modern siap menyempurnakan penampilan kita sewaktu menghadiri undangan pesta.

Gamis putih, warna netral untuk segala kondisi

Jika tak mau repot membeli gamis putih modern, kita bisa memesannya melalui MatahariMall. Toko online terbesar se-Indonesia tersebut memiliki koleksi gamis putih yang up to date bagi wanita Indonesia. Belanja online sambil berhemat bisa kita wujudkan bila kita membeli gamis putih di MatahariMall sekarang juga.

  • Kombinasi Dress dengan Outer

Outer untuk busana muslim kini juga sedang menjadi tren di bidang fashion tanah air. Kita bisa mendapatkan kesan glamor bila menggunakan maxi dress dan outer berupa blazer. Usahakan memilih dress dan outer sesuai bentuk tubuh.

Sehingga busana yang kita gunakan tersebut tidak tampak terlalu longgar. Warna-warna busana muslim yang polos memang paling cocok dikombinasikan dengan aneka outer yang fashionable.

  • Menyiapkan Kulot untuk Busana Pesta

Penggunaan celana kulot memang tak pernah gagal menyempurnakan penampilan kaum wanita. Kita bisa menyiapkan celana-celana kulot berwarna gelap untuk dipadukan dengan atasan dan hijab berwarna cerah. Ukuran celana kulot yang longgar akan membuat kita leluasa bergerak saat berada di pesta. Lekuk tubuh pun akan tersamarkan dengan baik sehingga penampilan kita tetap terkesan syarā€™i. Setiap celana kulot yang kita miliki bisa menghasilkan nuansa berbeda kalau dipadukan dengan atasan dan hijab yang bervariasi.

 

Kita pasti tak malas lagi menghadiri pesta bila sudah memahami rahasia padu padan busana muslim bergaya kekinian. Manfaat isi lemari pakaian di rumah agar bisa tampil memukau setiap kali mendapatkan undangan pesta dari para kerabat. Selamat berpesta!

Update Harga Jam Tangan Terbaru Untuk Pria dan Wanita dari Fossil

Perusahaan jam tangan saat ini sudah banyak mengeluarkan berbagai produk yang memiliki keunggulan masing-masing disetiap versinya. Salah satu merek jam tangan terbaik yang tidak boleh anda lewatkan adalah Fossil karena jam tangan yang satu ini adalah satu merek premium yang dapat memberikan kesan elegan bagi anda, selain itu Fossil juga dapat memenuhi kebutuhan tampilan fashion anda. Brand Fossil ini berasal dari Amerika yang memproduksi jam tangan, tas, dompet dan item fashion lainnya. Untuk produk jam tangannya sendiri memang Fossil memberikan kualitas-kualitas terbaik yang menjadi keunggulan untuk produk aksesoris pada setiap keluaran jam tangan fashion yang dirilisnya. Jam tangan Fossil ini paling banyak diminati oleh masyarakat sehingga tidak heran jika pemasukan terbesar dari brand Fossil adalah jam tangannya.

Untitled//embedr.flickr.com/assets/client-code.js

Semua jam tangan Fossil original bisa Anda dapatkan di MatahariMall.com. Selain terpercaya dengan keaslian barangnya, toko online yang satu ini pun menyediakan fasilitas cicilan 0% untuk mempermudah Anda. Nah, bagi Anda yang penasaran dan ingin membeli jam tangan Fossil berikut update lengkap untuk anda dari segi tipe dan harganya:

  • Fossil Georgia Bone Leather

ES2830_main//embedr.flickr.com/assets/client-code.js
Jam tangan Fossil versi ini memakai bahan tali kulit. Bagi anda para wanita yang menyukai penampilan yang simple dan santai tetapi tetap terlihat menawan dengan jam tangan sebagai aksesoris anda, bisa memakai jam tangan Fossil Georgia Bone Leather. Salah satu kelebihan yang dimiliki dari jam tangan Fossil versi ini yaitu talinya yang mungil namun tetap terlihat elegan jika dipakai. Untuk jam tangan ini anda cukup mengeluarkan anggaran Rp. 849.000 saja.

 

  • Fossil Jacqueline Silver Dial

ES3433_main//embedr.flickr.com/assets/client-code.js
Bagi anda yang menyukai jam tangan dengan tali berbahan stainless steel, Fossil Jacqueline Silver Dial ini adalah pilihan jam tangan yang tepat untuk anda. Warna silver yang diusung dapat memberikan kesan mewah tetapi dan dapat memberikan hasil yang menawan bagi penampilan fashion anda terutama untuk wanita. Jika anda menginginkan kualitas terbaik untuk jam tangan anda, jangan ragu untuk membeli jam tangan versi ini. Anda cukup menyiapkan anggaran sebesar Rp. 1.700.000 saja.

 

  • Fossil Choronograph

Untuk anda kaum pria yang memiliki penampilan maskulin, jam tangan Fossil Choronograph merupakan pilihan yang tepat untuk anda karena tali dari jam tangan ini berbahan kulit yang dapat menciptakan kesan fashion formal nan maskulin serta menawan untuk anda. Selain itu keunggulan yang dimiliki yaitu penunjuk jam yang dilapisi warna emas yang dapat menampilkan kesan begitu elegan untuk anda. Dengan harga Rp. 1.250.000 saja anda sudah mendapatkan keunggulan tersebut.

 

 

  • Fossil Machine Choronograph Black Dial & Black Silicone

FS4487_main//embedr.flickr.com/assets/client-code.js
Bagi anda pria yang menyukai penampilan sporty dan terlihat lebih macho, jam tangan versi ini tepat untuk anda karena talinya yang terbuat dari silikon dan warna hitam menggambarkan diri anda yang lebih gentleman. Apalagi warna hitam adalah warna dasar yang cocok untuk semua jenis warna kulit. Anda tidak perlu khawatir untuk memakai jam tangan pada setiap kesempatan karena ini sangat cocok untuk berbagai kondisi atau situasi kegiatan anda. Dengan harga Rp. 2.000.000 saja anda sudah mendapatkan penampilan yang anda inginkan.

 

  • Fossil Grant Choronograph FS4736 Stainless Steel

FS4736_4//embedr.flickr.com/assets/client-code.js
Jam tangan yang terbuat dari Stainless Steel ini dapat memberikan kesan menawan bagi anda kaum pria, jam tangan ini cocok anda gunakan pada saat acara pesta atau acara formal lainnya. Jam tangan ini selain dilapisi bahan stainless steel warna silver untuk bagian luar dan di dalamnya juga diberikan warna hitam untuk bagian penunjuk jam yang dapat memperlihatkan kesan premium. Jika dilihat dari semua keunggulannya, harga jam tangan tipe ini memang terbilang lebih mahal dibanding yang lainnya karena dibanderol dengan harga Rp 2.900.000. Namun Anda tak perlu khawatir karena kualitas yang akan Anda dapatkan pun akan sesuai dengan budget yang di keluarkan.

 

 

7 Hal yang Membuat Penggunaan AC Semakin Hemat Listrik

Ā 

Cuaca yang panas kini tak jadi halangan untuk beraktivitas di dalam ruangan karena sekarang kita bisa mengandalkan AC agar temperatur ruangan jadi lebih stabil. Saat ini banyak merek AC berkualitas yang bisa jadi pilihan kita. Kita dapat memilih AC sesuai dengan kebutuhan kita supaya aktivitas bisa diselesaikan dengan baik meski cuaca sedang tak bersahabat.

Namun, masih banyak orang yang enggan menggunakan AC karena menganggap bahwa daya listriknya akan menjadi boros. Padahal anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Kalau Anda melakukan 7 hal ini, niscaya penggunaan listrik tetap hemat walaupun Anda sering menyalakan AC.

  1. Mengatur Temperatur AC Secara Manual
    Temperatur AC bisa diatur secara manual dengan menggunakan remote. Pengaturan ini bermanfaat untuk meminimalkan penggunaan daya listrik. Karena semakin dingin temperatur AC, maka semakin besar pula daya listrik yang dibutuhkan. Pastikan kalau temperatur AC membuat kita nyaman dan tidak membuat penggunaan daya listrik jadi berlebihan.

  2. Pengaturan AC dengan Sistem Otomatis (Auto)
    Kita juga bisa mengandalkan mode auto bila menggunakan produk AC terbaru. Sebab mode auto tersebut akan membuat AC menyesuaikan temperatur dengan jumlah orang di dalam ruangan. Semakin sedikit jumlah orang di suatu ruangan, maka semakin ringan pula kinerja AC dan penggunaan daya listriknya.

  3. Memasang Tirai pada Ruangan
    Tirai jendela berfungsi untuk menghalau panas yang berasal dari sinar matahari, karena ternyata sorotan panas tersebut juga bisa meningkatkan temperatur dalam ruangan. Sebelum memasang AC, pastikan semua tirai jendela sudah tertutup rapat. Agar ruangan jadi lebih cepat sejuk dan kinerja AC tidak terlalu berat.https://flic.kr/p/Xo8U79
  4. Menutup Ventilasi Udara
    Sebuah ruangan tetap membutuhkan ventilasi udara yang memadai. Namun alangkah baiknya bila kita memasang sistem ventilasi yang bisa dibuka tutup bila ruangan tersebut dipasangi AC. Saat AC dinyalakan, kita bisa menutup semua ventilasi udara. Hal sederhana ini membuat proses pendinginan berlangsung maksimal tanpa harus memperberat kinerja AC. Penggunaan daya listrik pun jadi lebih hemat kalau ruangan bisa cepat dingin sesaat setelah AC dinyalakan.
  5. Memilih AC dengan Teknologi Hemat Energi
    Hampir semua produk AC terbaru dilengkapi dengan teknologi hemat energi. Teknologi ini memungkinkan penggunaan listrik jadi lebih hemat dan efisien. Tak ada salahnya mempertimbangkan penggantian AC lama dengan produk AC baru yang lebih hemat energi. Harga AC saat ini tidak terlalu mahal. Apalagi bila kita membelinya di MatahariMall. Toko online terpercaya tersebut punya beragam koleksi AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Tinggal klik website MatahariMall.com untuk mencari AC yang berkualitas dengan harga terjangkau.
  6. AC Harus Dirawat Secara Teratur
    AC berfungsi untuk menyaring udara dan mengatur temperatur di suatu ruangan. Oleh sebab itu, kita juga harus merawat AC secara teratur. Bersihkan AC setiap 2 hingga 3 bulan sekali. Supaya kotoran dan debu yang menempel tidak memperberat kinerja AC. Kalau kita membersihkan AC secara teratur, niscaya kondisi ruangan akan senantiasa dingin dan nyaman. Kita pun tak akan terganggu oleh AC yang mudah rusak karena tidak dirawat dengan baik.
  7. Kurangi Pencahayaan Ruangan
    Pancaran cahaya dari lampu rupanya juga bisa memperberat kinerja AC dan membuat penggunaan daya listrik jadi makin boros. Hal ini bisa disiasati dengan cara mengurangi pencahayaan ruangan. Bisa dengan memasang lampu yang daya listriknya kecil atau memilih warna cat dinding bernuansa gelap. Nanti penggunaan AC pasti terasa lebih maksimal bila tidak terganggu oleh pencahayaan ruangan yang terlalu terang.

Menggunakan AC sembari menghemat listrik ternyata tidak sulit, kan. Yuk lakukan 7 hal tersebut mulai sekarang agar biaya listrik tidak membebani pengeluaran kita secara berlebihan. Masyarakat modern pasti cermat menggunakan AC dengan cara yang benar.